Mengenal Risiko dan Keuntungan Asuransi Kecelakaan

Dalam bekerja, semua orang pasti mempunyai risiko mengalami kecelakaan. Apalagi untuk para pekerja lapangan ataupun yang menggunakan mesin pabrik. Semua orang tahu bahwa terjadinya kecelakaan tidak ada yang mengetahuinya. Oleh karena itu, untuk mengantisipasinya, Anda dapat menggunakan asuransi kecelakaan dari perusahaan terpercaya. Salah satu contohnya adalah roojai.co.id.

Memang, terjadinya kecelakaan tidak ada yang menginginkan. Namun, kemungkinan tersebut pasti ada. Jadi, tidak ada salahnya bagi Anda yang mungkin punya pekerjaan risiko tinggi untuk menggunakan asuransi kecelakaan kerja. Untuk mengenal lebih dalam tentang jenis perlindungan asuransi tersebut, Anda bisa simak beberapa penjelasan di bawah ini.

Jenis Risiko Kecelakaan Kerja Tertanggung Asuransi

Secara umum, manfaat utama dari asuransi ini tentu untuk memberikan pertanggungan terhadap segala risiko yang diakibatkan oleh kecelakaan bekerja serta hal terkait lainnya. Berikut adalah beberapa risiko yang dapat ditanggung oleh pihak perusahaan penyedia insurance.

Meninggal dunia

Pada saat sedang bekerja, apalagi di lapangan semua kemungkinan accident bisa terjadi. Bahkan, paling buruk adalah hingga menyebabkan kematian. Oleh karena hal tersebutlah pihak insurance menawarkan jasa mereka untuk mengantisipasi terjadinya kemungkinan tersebut. Meninggal dunianya pekerja saat bekerja akan mendapatkan tanggungan sesuai polis dari pihak tertanggung.

Cacat Permanen

Tidak jarang, para pekerja mengalami kecelakaan cukup parah hingga menyebabkan mereka mengalami kecacatan secara permanen. Nah, kondisi tersebut juga bisa ditanggung oleh insurance selama nasabah masih aktif.

Keadaan seperti ini tentu sangat berbahaya bagi para karyawan karena kecacatan permanen yang dialami dapat membuat mereka tidak bisa kembali bekerja seperti sedia kala. Oleh karena pertimbangan tersebut, jenis risiko ini termasuk dalam tanggungan perusahaan insurance.

Cacat Sementara

Selain mengalami kecacatan permanen, kondisi lain tertanggung lainnya adalah cacat sementara saat mengalami kecelakaan kerja. Keadaan seperti ini akan membuat karyawan memerlukan perawatan sementara hingga kondisinya kembali pulih.

Biaya Pengobatan, Rumah Sakit, dan Perawatan

Selain kecacatan hingga kematian, perusahaan insurance juga bisa menanggung pembayaran rumah sakit, perawatan, serta pengobatan terkait musibah saat bekerja. Seperti diketahui bersama, pembayaran rumah sakit jika dilakukan secara mandiri biayanya bisa sangat mahal. Oleh karena itu, dengan menjadi nasabah, karyawan akan memperoleh keringanan biaya.

Manfaat Memiliki Asuransi Kecelakaan

Seperti dikatakan di awal pembahasan, terjadinya accident saat bekerja tentu tidak ada yang mengetahui kapan terjadi. Oleh karena itu, penting bagi setiap pekerja untuk selalu berjaga-jaga terhadap kondisi tersebut. Untuk itu, memiliki insurance bisa menjadi salah satu pilihan tepat untuk memberikan rasa tenang dan nyaman baik dari segi pemilik asuransi maupun keluarga.

Pada saat accident terjadi, pastinya membutuhkan biaya tidak sedikit. Apalagi jika memang Anda mengalami cedera cukup parah. Tentunya, bagi para karyawan biaya mahal pengobatan tersebut akan sangat menambah beban keuangan mereka. Belum lagi apabila pengobatan tersebut dilakukan secara rutin, tentu biaya yang dikeluarkan akan semakin besar.

Namun, hal tersebut tidak akan terlalu membebani saat Anda punya produk asuransi. Hal itu karena perusahaan akan menanggung biaya mulai dari pengobatan sampai dengan perawatan. Adanya tanggungan biaya yang diberikan tentu akan membuat Anda merasa lebih tenang saat proses penyembuhan berlangsung.

Untuk dapat memperoleh manfaat sesuai kebutuhan, tentunya pemilihan jenis insurance harus dilakukan secara tepat. Apabila salah pilih, tentu klaim tanggungan tidak bisa didapatkan saat accident terjadi. Pada saat insurance yang dipilih tepat, saat terjadi musibah hingga menyebabkan pemilik asuransi meninggal dunia, pihak perusahaan akan memberikan santunan juga.

Keuntungan lain yang bisa diterima oleh pihak nasabah adalah adanya santunan bulanan yang diberikan dalam periode tertentu. Untuk periode pemberian santunan, semua itu tergantung polis yang dulu dipilih oleh nasabah. Keuntungan seperti ini diberikan biasanya saat penghasilan si nasabah berhenti dikarenakan meninggal dunia.

Itulah tadi beberapa pembahasan terkait dengan asuransi kecelakaan. Hal tersebut sangat penting untuk diketahui terutama bagi para pekerja yang punya risiko pekerjaan tinggi. Bagi Anda yang mencari perusahaan insurance yang sudah terpercaya dalam memberikan perlindungan kepada nasabahnya, maka roojai bisa jadi pilihan tepat. Untuk informasi lengkapnya, kunjungi saja roojai.co.id.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *